Pages

Subscribe:

APA KARENA NAMAMU MUFLIHAH?

Apa karena namamu Muflihah?
Setiap yang tertulis dalam lembar kenangan
Hati meninggi memuji
Memuji-memuji cerita itu
Adalah pertama kali dalam hidupku
Indah berwarna tiap hari berlalu

Apa karena namamu Muflihah?
Tak ada mampu palingkan hati
Teringat aura senyum disungging
Debar gelegakkan hati
Rapuh remukkan angkuh jiwa
Kala kulihat kupandangi
Setiap diresapi
Itulah cerita
Hanya mengenang cerita melegenda dalam jiwa
Kadang tersenyum
Kadang merengut

Apa karena namamu Muflihah?
Meski kuhanya memuji setiap yang tersirat
Meski tak pantas aku menghayalmu
Disini termenung sendiri
Menganga dibawah langit
Seakan menanti hujan
Mengharap angan dulu itu kenyataan
Hanya bisa kunanti
Menanti disini
Di alam sepi
Meski terhempas tersingkirkan dari dunia inginku
Tetap mengharap disini
Meski tentu kau tidak akan kumiliki


Di kelasku
Jam terakhir nggak ada guru
13 Mei 2007
Aku keluar dari kelas, menyendiri di kelas III MA.
yang sedang tidak dipake, kebetulan bersebelahan dengan kelasku.
Namun... belum rampung semua puisi ini bel sudah berbunyi
dan diteruskan ke kantor OSIS setelah mengurus
Bulletin MUTIARA ke printing dan masih
memperbaiki komputer OSIS.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Hello. This post is likeable, and your blog is very interesting, congratulations :-). I will add in my blogroll =). If possible gives a last there on my blog, it is about the TV de LCD, I hope you enjoy. The address is http://tv-lcd.blogspot.com. A hug.

Unknown mengatakan...

i like it,,, by manes gias

Posting Komentar